Kejuaraan Basket Piala Pangdam Brawijaya, Secara Resmi Berakhir

    Kejuaraan Basket Piala Pangdam Brawijaya, Secara Resmi Berakhir

    SURABAYA, - Setelah berlangsung selama beberapa hari di GOR Hayam Wuruk Makodam V/Brawijaya, Kota Surabaya, akhirnya pelaksanaan kejuaraan basket piala Pangdam V/Brawijaya secara resmi ditutup.

    Kejuaraan yang melibatkan pelajar se-Jawa Timur itu, berhasil dijuarai oleh tim pebasket dari perwakilan SMAN 2 Surabaya.

    Ditemui usai melakukan penutupan kejuaraan itu, Pangdam V/Brawijaya, Mayjen TNI Farid Makruf mengatakan, digelarnya event tersebut dilakukan guna mencari bibit unggul atlet-atlet berprestasi yang berasal dari kalangan pelajar.

    "Event ini juga bertujuan untuk meningkatkan silaturahmi antar pelajar, " kata Pangdam. Senin (29/05/2023) pagi.

    Tak hanya itu saja, Pangdam juga mengapresiasi beberapa pihak yang ikut serta mendukung pelaksanaan kejuaraan tersebut.

    "Alhamdulillah, event ini juga didukung oleh Kadispora Jatim dan Perbasi Jatim, " jelasnya.

    Terpisah, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Jatim, Pulung Chausar dihubungi melalui via seluler miliknya, mengungkapkan jika kejuaraan yang digelar oleh pihak Kodam tersebut sangat penting untuk dilakukan.

    Selain sebagai ajang untuk meningkatkan silaturahmi antar pelajar, Pulung menyebut jika pihak Kodam Brawijaya juga turut serta berkontribusi nyata dengan menyediakan wadah bagi pelajar.

    "Wadah itu tentunya berkaitan dengan sportifitas, inovasi dan kekompakan. Tentunya, ini sangat bagus sekali, " bebernya.

    Perlu diketahui, selain dihadiri Pangdam V/Brawijaya dan Kadispora Jatim. Acara penutupan tersebut juga turut dihadiri oleh beberapa PJU Kodam Brawijaya lainnya, salah satunya Kasdam V/Brawijaya dan Kajasdam V/Brawijaya. (*) 

    surabaya
    Achmad Sarjono

    Achmad Sarjono

    Artikel Sebelumnya

    Pangdam Brawijaya Suarakan Sinergitas Untuk...

    Artikel Berikutnya

    Danrem 084/Bhaskara Jaya Pimpin Serah Terima...

    Berita terkait